MERIAHKAN HUT RI KE 74 MASYARAKAT DI HIMBAU KIBARKAN BENDERA MERAH PUTIH 1 BULAN PENUH


Tanah Datar - CR (SUMBAR) Dalam Rangka menyambut HUT RI ke 74 di Kabupaten Tanah Datar, Bupati Irdinansyah Tarmizi memberikan himbauan kepada Masyarakat Tanah Datar serta surat edaran kepada OPD, Instansi Vertikal, BUMN/BUMD dan organisasi kemasyarakatan, agar ikut serta memeriahkan HUT RI ke 74 dengam memasang Bendera Merah Putih selama 1 bulan penuh. Rabu (31/07)

Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi melalu Kabag Humas dan Protokol Yusrizal Menyampaikan. Himbauan dalam memeriahkan HUT RI ke 74 ini memuat 7 item " Instansi/Lembaga dan Masyarakat di minta mengibarkan Bendera Merah Putih pada tanggal 1 sampai 31 Agustus 2019, dan di sarankan untul setiap sore nya agar dapat di turunkan, ini tentu tidak di kibarkan sepanjang waktu" ujarnya.

Yusrizal juga menambahkan " bulan Agustus pada tahun 2019 ini seperti setiap tahun nya di maknai dengan bulan kemerdekan Republik Indonesia yang hendak nya di meriahkan dengan perlombaan, yang dapat memicu semangat kemerdekaan, Lembaga Pemerintah, Swasta, dan Organisasi Masyarakat agar dapat menggunakan Logo dan tema yang telah di tetapkan yaitu SDM unggul Indonesia maju, laksanakan Upacara Bendera sesuai panduan dan ketentuan yang berlaku" sambung beliau.

Dan di harapkan kepada seluruh Masyarakat Tanah Datar demi lebih meriah nya HUT RI ke 74 ini, masyarakat lebih memperhatikan kebersihan lingkungan, dengan membersihkan pekarangan rumah, dan juga di himbau untuk memasang umbul-umbul , marawa, lampu hias, atau dekorasi bernuansa kemerdekaan. Dan agar informasi yang sudah di tetapkan ini lebih sampai ke pada seluruh masyarakat, himbauan ini akan di berikan mulai dari tinggkat OPD yang memiliki UPT Teknis di kecamatan agar nanti nya juga dapat di sampaikan pada jajaran nya, dan camat meneruskan kepada Wali Nagari hingga informasi ini dapat sampai ke pemerintahan terendah. (Hms/FE)

Post a Comment

Previous Post Next Post